banner 728x250

Sempat Viral di Medsos, Begini Respon Dokter Tirta Terkait Panic Buying Susu Beruang

bukabaca.id, – Sempat viral beberapa hari lalu mengenai masyarakat yang panic buying alias memborong susu beruang di pasar Swalayan, dengan anggapan bahwa susu beruang bisa mencegah Covid-19.

Iming-iming itupun langsung menuai komentar dari Dokter Tirta. Menurutnya, kandungan gizi pada susu beruang tidak berbeda jauh dengan merek susu lain, seperti susu Nasional yang kerap berkeliling di perumahan.

“Isu dari mana sih susu beruang, iklan naga, tapi ya isinya susu sapi biasa, UHT (susu yang dipasteurisasi) tapi dikalengin. Nggak ada beda sama susu nasional yang di depan rumah lewat-lewat itu,” ujar Dokter Tirta di akun Instagram pribadinya dikutip bukabaca.id, Minggu (11/7/2021).

Tak hanya itu, Dokter Tirta pun malah mempertanyakan terkait anggapan dan dasar ilmiah susu beruang bisa mencegah Covid-19. Bahkan dirinya juga mengingatkan, jika mengonsumsi susu berlebihan bisa mengganggu pencernaan.

“Minum susu baik sehari sekali. Secukupnya, kalau kebanyakan yang ada mencret bro, karena bisa jadi alergi laktosa,” ungkap dokter Tirta.

Tidak hanya susu semata, mengonsumsi makanan lebih seimbang dan lebih baik untuk kesehatan juga bisa meningkatkan kekebalan tubuh, dibanding hanya mengandalkan susu. Salah satunya tetap rutin mengonsumsi buah dan sayur, serta makanan bergizi lainnya.

“Pemulihan penyakit? Bukan susu. Tapi makan bergizi bro. Zat pembangun komponen tubuh dipenuhi semua. Inget edukasi saya, mangan (makan), mangan (makan), masker,” tutupnya mengakhiri.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *